1775064462
Loading...

KREAVI - GALERI ONLINE INSAN KREATIF

Dengan adanya Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, daya juang start-up lokal kita mulai bergairah. Lalu lintas internet begitu padat dan banyak memunculkan start-up dengan berbagai genre. Kemudahan akses publik terhadap internet juga memberikan sumbangsih besar terhadap start-up lokal ini.

Ide - ide yang muncul merupakan adaptasi dari persoalan masyarakat. Mereka ingin dimudahkan dalam transaksi e-commerce. Mungkin juga ingin cepat dalam urusan apapun melalui gadget-nya. Sehingga tercetuslah start-up sebagai bagian dari pemecah masalah, sekaligus bisnis tentunya.

, DESIGN AND CREATIVITYkreavi job kreavi surabaya kreavi adalah kantor kreavi kreavi instagram kreavi 17 creasi ziliun

Salah satu start up baru di ranah visual adalah Kreavi. Pencetus ide galeri online anak nagri ini adalah @bennyfajarai founder sekaligus CEO Kreavi dan @olinefs Co- founder dan CMO Kreavi. Keduanya intens di forum komunikasi visual. Perhaps, atas dasar para pelaku kreatif Indonesia yang selalu meng-upload karyanya di media luar, sehingga terlahirlah Kreavi sebagai direktori kreatif yang memudahkan akses di negara kita.

Mengusung tagline “Indonesian Creative Network and Marketplace” berharap layanan internet ini dapat membantu para insan kreatif sebagai media online galeri portofolio pribadi, mendapatkan feedback, dan juga mencari inspirasi dan ide kreatif dari karya kreatif lainnya. Disediakan beberapa Megabyte sebagai media penyimpanan. Dengan kapasitas ini, member bisa mengupload karya apa saja, tentunya yang berbau kreatifitas.


Baca Juga: Kumpulnya Anak Kreatif Semarang

Selain sebagai ajang untuk pamer karya, Kreavi bisa digunakan sebagai marketplace, dimana Kreavi memudahkan perusahaan ataupun organisasi untuk mencari talenta kreatif yang mereka butuhkan. Bisa juga menawarkan pekerjaan, mempromosikan event, menyelenggarakan kompetisi, ataupun mencari partner kerjasama.

Start-up yang berbasis komunitas ini memungkinkan para pelaku kreatif untuk berkomunikasi, bertukar pikiran, menjalankan hobi, ataupun berkolaborasi dalam proyek. Yah..bisa dikatakan sebagai jembatan yang menghubungkan para talenta kreatif dan industri / perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja atau jasa kreatif seperti desain grafis, ilustrasi, arsitektur, interior, fotografi, videografi, 3D desain, animasi, dan lain sebagainya.

Nah, kalau kamu termasuk salah satu diantaranya. Tunggu apalagi, bikin portofolio kamu!
CREATIVITY 8861366420022676350

Post a Comment

  1. Wah saya belum pernah sama sekali post karya di kreavi, saya cenderung ngepost karya di media luar kayak behance dll :)

    ReplyDelete

emo-but-icon

Home item

DO WHIZ IT!